Analisis Kebijakan: Pengembangan Usaha Sektor Perikanan pada Kawasan Ekonomi Khusus Sorong

  • Edy Supardi Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Muh Izhar Difinubun Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Sofyan Muhamad Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
Keywords: Kebijakan, Pertumbuhan Ekonomi, KEK

Abstract

Kabupaten Sorong dan Kota Sorong merupakan wilayah di sebelah Barat Papua yang sangat strategis karena menjadi ‘pintu masuk’ ke Provinsi Papua lainnya. Wilayah terdekat Kabupaten Sorong adalah Kota Sorong sebagai kota perdagangan dan industri jasa, sedangkan Kabupaten Sorong merupakan kawasan dengan sumber daya alam sangat potensial untuk dikembangkan yang dapat membuka peluang investasi seluas-luasnya. Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) adalah kawasan dengan batas tertentu untuk melaksanakan fungsi perekonomian dan memperoleh fasilitas tertentu. Kawasan tersebut disiapkan untuk memaksimalkan kegiatan industri, ekspor, impor, dan kegiatan ekonomi lainnya yang memiliki nilai ekonomi tinggi.  KEK Sorong yang terletak di Selat Sele memberikan keunggulan geoekonomi yaitu potensi di bidang perikanan dan transportasi laut. Lokasi ini juga sangat strategis untuk pengembangan industri logistik, agroindustri, dan pertambangan, sehingga KEK Sorong didesain pengembangannya sesuai dengan  3 (tiga) potensi tersebut dan diprediksi akan menghasilkan investasi sebesar  Rp 32,2 triliun pada tahun 2025. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis alternatif kebijakan KEK Sorong terhadap pertumbuhan ekonomi di sektor usaha perikanan dan kelautan terutama di Provinsi Papua Barat yang dianalisis dengan pendekatan deskriptif kualitatif menggunakan metode display analyzis, serta untuk mengetahui faktor-faktor pendukung dan penghambat yang mempengaruhi pertumbuhan ekonomi wilayah di Papua Barat dan Papua Barat Daya. Hasil penelitian ini merekomendasikan perlunya stakeholders mengembangkan teknologi moderen pada industri rumahtangga (home industry) dan industri pengolahan ikan berskala besar pada Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sorong dan berpengaruh positif terhadap pertumbuhan ekonomi Provinsi Papua Barat dan Provinsi Papua Barat Daya

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-12-31
How to Cite
Supardi, E., Difinubun, M., & Muhamad, S. (2022). Analisis Kebijakan: Pengembangan Usaha Sektor Perikanan pada Kawasan Ekonomi Khusus Sorong. JURNAL PEMERINTAHAN, POLITIK ANGGARAN DAN ADIMINSTRASI PUBLIK, 2(1), 10-22. https://doi.org/10.36232/jppadap.v2i1.3755

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.