PENGARUH MEDIA BAGAN POHON TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN PESERTA DIDIK KELAS II SD INPRES 16 KABUPATEN SORONG
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media bagan pohon terhadap kemampuan membaca permulaan peserta didik kelas II SD Inpres 16 Kabupaten Sorong. Penelitian ini merupakan penelitian pre-exsperimental design dengan menggunakan desain penelitian One Grup Pretest-posttest. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah pengaruh media bagan pohon sedangkan variabel terikatnya adalah kemampuan membaca permulaan peserta didik kelas II SD Inpres 16 Kabupaten Sorong. Sampel penelitian ini adalah peserta didik kelas II SD Inpres 16 Kabupaten Sorong sebanyak 30 peserta didik. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dan tes performance (pretest/posttest). Teknik analisis data terdiri dari tiga tahap yaitu tahap deskripsi data, tahap uji normalitas, dan tahap uji hipotesis. Hasil uji reliabelitas butir instrument di peroleh 0,700. Dari analis data di peroleh uji normalitas Shapiro- wilk dari data pretest 0,151 > 0,05 dan posttest 0,210 > 0,05. Maka ke dua data tersebut di peroleh data normal. Dari analisis data uji N-Gain nilai mean pretest 64.93 dan mean posttest 86.90. dari hasil uji perhitunagan efektifitas N-Gain 64.3266, maka di peroleh data dalam kategori cukup efektif. Hasil uji One Sample Tes di peroleh nilai thitung > ttabel atau 10.854 > 2,045 dan hasil sig (2 tailed) < ttabel atau 0,000 < 0,005 maka Ha diterima dan Ho di tolak. Sehingga dapat di tarik kesimpulan bahwa terdapat pengaruh antara penerapan media bagan pohon terhadap kemampuan membaca peserta didik kelas II SD Inpres 16 Kabupaten Sorong.