Pembuatan Media Pembelajaran Menggunakan Software Lecture Maker pada Mata Kuliah Dasar-dasar Pemrograman pada Program Studi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer Universitas Negeri Makassar
Abstract
Penelitian ini bertujuan (1) merancang dan membuat media pembelajaran dengan software lecture maker pada mata kuliah dasar-dasar pemrograman; (2) menghasilkan produk software pembelajaran lecture maker pada mata kuliah dasar pemrograman di Prodi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer Universitas Negeri Makassar yang layak untuk diterapkan sebagai media pembelajaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian pengembangan (research and development) yang dilakukan di Prodi pendidikan Teknik Informatika dan Komputer UNM, pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuensioner (angket). Teknik analisis data dilakukan menggunakan analisis dekskriptif kualitatif. Hasil Penelitian ini adalah sebuah produk media pembelajaran dengan software lecture maker, sedangkan tahapan rancangan pembuatan media pembelajaran yang dilakukan yaitu: (1) menetapkan mata pelajaran yang akan dikembangkan medianya; (2) melakukan penelitian pendahuluan; (3) pembuatan desain software ; (4) pengumpulan bahan; (5) mengembangkan bentuk produk; (6) validasi oleh ahli media dan ahli tes; (7) analsis; (8) revisi; (9) uji coba kelompok kecil; (10) uji coba kelompok besar; (11) produk akhir. Media pembelajaran dinyatakan layak berdasarkan uji kelayakan menurut ahli media pembelajaran dengan presentase total sebesar 86,6 %, hasil uji coba kelompok kecil dengan presentase total sebesar 87,87%, dan uji coba kelompok besar dengan presentase total sebesar 87,93%.
Downloads
References
Abdul Kadir. 2012. Algoritma & Pemrograman C dan C++. Yokyakarta: Penernit Andi
Arikunto, Suharismin. 1996. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: BumiAksara.
Arif Sadiman. Dkk. 2003. Media Pendidikan (Pengertian Pengembangan dan Pemanfaatannya). Jakarta. CV Rajawali.
Azhar Arsyad. 2006. Media Pembelajaran. Jakarta: PT Raja GrafindoPersada.
Borg. W.R & Gall, M.D. 1983.Educational Research. New York: Longman Brophy.J.
Dick, W & Cary L. (2005). The Systematic Design Of instruction. (6the.d). Boston: Scest Pearson A.B.
Erikson Marbun, 2011, Penggunaan Media pembelajaran Berbasis Software LectureMaker2Englishsetup untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas X pada mata diklat menganalisis rangkaian listrik di SMKN 1 Sibolga. Skripsi Tidak di Terbitkan.Medan: Universitas Negeri Medan
Fakultas Teknik, 2014. Panduan Penulisan Skripsi/Tugas Akhir. Makassar: Universitas Negeri Makassar
http://www.LectureMaker2EnglishSetup.com. Panduan Software Lecture Maker, (online), diakses 04 Juni 2014
http://www.Rumusstatistika.com. Rumus statistika, (online), diakses 09 Agustus 2014
Nana Sudjana& Ahmad Rivai.(2002). Media Pengajaran. Bandung CV Sinar Baru
Sugiyono, 2009.Metode penelitian pendidikan (pendekatan kuantitatif kualitatif dan R&D).bandung :alfabeta
Miarso. 2004. Menyemai Benih Teknologi Pendidikan, Jakarta:Prenada Media dan Pustekkom Diknas.