Hubungan Kekuatan Otot Lengan Dan Koordinasi Mata Tangan terhadap Kemampuan Passing Bawah Bola Voli Pada Siswa Putra kelas XI SMA N 11 Raja Ampat.

  • Waskito Aji Suryo Putro Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Saiful Anwar Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
Keywords: Kelentukan Otot Lengan, Korodinasi Mata Tangan, Kemampuan Passing Bawah Bola Voli

Abstract

Permasalahan di dalam penelitian ini adalah kurangnya kekuatan otot legan dan korodinasi mata tangan yang dapat menunjukan kemampuan passing bawah bola voli.Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah ada hubungan kekuatan otot lengan dan koordinasi mata tangan terhadap kemampuan passing bawah bola voli pada siswa putra kelas XI SMA N 11 Raja Ampat. Serta besar sumbangan/ kontribusi yang diberikan oleh dua variabel bebas terhadap kemampuan passing abwah bola voli dan diharapkan bermanfaat bagi penelitian yang akan datang, untuk guru,pelatih dan mahasiswa pendidikan jasmani. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa SMA N 11 Raja Ampat. Sampel yang di gunakan di dalam penelitian ini adalah 30 orang siswa kelas XI SMA N 11 Raja Ampat, metode penarikan sampel menggunakan simple purposive sampling. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode deskriptif  korelasional. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan pengukuran. Metode survei merupakan penelitian yang bisa dilakukan dengan subjek yang banyak, dimasukkan untuk mengumpulkan informasi mengenai status gejala pada waktu penelitian dilangsungkan.Informasi yang diperoleh dari penelitian survei dapat dikumpulkan dari seluruh populasi dan dapat pula dari sebagian populasi.  (1) Dalam hal ini kekuatan  otot lengan member sumbangan yang berarti sebesar 07,50% terhadap siswa tersebut melakukan operan passing bawah bola voli. (2) Dalam hal ini koordinasi mata tangan omemberi sumbangan yang berarti sebesar 09,10% terhadap siswa tersebut melakukan operan passing bawah bola voli. (3) Ini dapat dilihat dengan besar sumbangan yang diberikan oleh ketiga variabel bebas secara bersam-sama sebesar 07,40 %.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-06-14