UJI EFEKTIVITAS ANTIHIPERKOLESTEROLEMIA EKSTRAK ETANOL DAUN KATUK (SAUROPUS ADROGYNUS (L) MERR) TERHADAP TIKUS PUTIH JANTAN (RATTUS NORVEGICUS)

  • Retna Parica Lanipi
  • Lukman Hardia
  • Nuhidayah Sarifuddin
Keywords: Daun katuk (Sauropus adrogynus (L) Merr.), Kolesterol, Ekstrak.

Abstract

Daun katuk adalah daun yang memiliki kandungan kimia seperti flavonoid, saponin, dan polifenol, yang diduga mempunyai efek dalam menurunkan kadar kolesterol darah, oleh karena itu telah dilakukan penelitian tentang uji efektivitas antihiperkolesterolemia ekstrak etanol daun katuk (Sauropus adrogynus (L) Merr.) terhadap tikus putih jantan (Rattus norvegicus). Penelitian ini bertujuan untuk menentukan pengaruh ekstrak daun katuk terhadap penurunan kadar kolesterol totalĀ  terhadap tikus putih jantanĀ  dan untuk menentukan dosis yang efektif yang dapat menurunkan kadar kolesterol total darah tikus putih jantan. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK). Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan uji statistik analisis sidik ragam (ANSIRA) pada taraf kepercayaan 95% yang menggunakan 25 ekor tikus putih jantanyang dibagi dalam 5 kelompok perlakuan, tiap perlakuan terdiri dari 5 ekor tikus putih jantan. Kelompok 1 sebagai kelompok kontrol negatif yang diberi suspensi Na.CMC 0,5%, kelompok II sebagai kelompok kontrol positif yang diberi suspensi simvastatin, kelompok III, IV dan V diberi ekstrak daun katuk masing-masing dengan dosis 200 mg/kg BB, 400 mg/kg BB dan 600 mg/kg BB. Semua kelompok perlakuan diberi pakan tinggi kolesterol. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa variasi dosis ekstrak daun katuk memiliki pengaruh terhadap penurunan kadar kolesterol total darah tikus putih jantan. Berdasarkan uji lanjut (BNJ) diperoleh hasil bahwa ekstrak daun katuk yang efektif adalah 400 mg/kg BB

Downloads

Download data is not yet available.

References

1. Purnamasari Wulan. 2014. Pengaruh pemberian Jus Pare (Momordica Charantia L) Terhadap Kadar Kolesterol Total Tikus Sprague Dawley Hiperkolesterolemia. [Jurnal] Program Studi Ilmu Gizi Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro. Semarang. Hal. 894.
2. Santosa M., Setiawan. 2005. Kolesterol dan Hubungannya dengan Penyakit Kardiovaskuler. Cermin Dunia Kedokteran. No. 147. Jakarta. Hal. 5-8.
3. Word Health Organization (WHO). Cholesterol. 2013. Report of WHO Technical Consultation. WHO/CDS/RBM/2015.25.Geneva.2013. Hal. 4.
4. Risert Kesehatan Dasar (RISKESDAS). 2013. Pedoman Pewawancara Petugas Pengumpulan Data. Jakarta. Badan Lit Bankes, Depkes RI 2013. Hal. 132.
5. Soeharto Imam. 2001. Kolesterol dan Lemak Jahat, Kolesterol dan Lemak Baik dan Proses Terjadinya Serangan Jantung dan Stroke. PT. Gramedia Pustaka Utama. Jakarta. Hal. 30-32, 45, 48, 84.
6. Sitopoe Mangku. 1992. Kolesterol FOBIA Dan Keterkaitannya Dengan Penyakit Jantung. PT. Gramedia Pustaka Utama. Jakarta. Hal. 28-29;51-55.
7. Zuhra, C. Dan H. Sitohang. 2008. Aktivitas Antioksidan Senyawa Flavonoid dan Polifenol Dari Daun Katuk (Sauropus adrogynus (L) Merr). [Jurnal] Biologi Sumatera. Hal 7-10.
8. Handayani. 2007. Tinjauan Katuk Sebagai Bahan Makanan Tambahan yang Bergizi. Warta Tumbuhan Obat. Jakarta. Hal. 55-56.
9. Manalu Wasmen. 2006. Penggunaan Tepung Daun Katuk (Sauropus adrogynus (L) Merr). Sebagai Subsitusi Ransum Yang Dapat Menghasilkan Produk Puyuh Jepang Rendah Kolesterol. [Skripsi] Fakultas Kedokteran Hewan. IPB. Bogor. Hal. 24-25.
10. Ohamed. 2013. Kandungan Vitamin E dan Betakaroten dalam Daun Katuk (Sauropus adrogynus (L) Merr.) [Jurnal] Jurnal Of Food Chemistry.Program Studi Ilmu Gizi Fakultas Kedokteran. Universitas Diponegoro. Semarang. Hal 254.
11. Pathmavati. 2004. Analisis Kadar Kolesterol pada Daun Katuk (Sauropus adrogynus (L) Merr.) [Skripsi]. Universitas Muhammadiyah. Semarang. Hal 94.
12. Laksana. 2007. Sifat Anti Protozoa Daun Katuk (Sauropus adrogynus (L) Merr). Warta Tumbuhan Obat. Jakarta. Hal. 47-49.
13. Agusta A., M. Harapini dan Chaerul. 2009. Analisis Kandungan Kimia Ekstrak Daun Katuk (Sauropus adrogynus (L) Merr). dengan GCMS. Warta Tumbuhan Obat. Jakarta. Hal. 31-34.
14. Marsalina Meisa. 2010. Pengaruh Pemberian Ekstrak Air Kelopak Bunga Rosela (Hibiscus sabdariffa L.) Terhadap Kadar Kolesterol Darah dan Berat Badan Tikus Putih (Rattus norvegicus). Surakarta. Hal. 14-16.
15. Pangkalan Ide. 2009. Health Secret Of Dragon Fruit. Alex Media Komputindo. Jakarta. Hal. 82
16. Kurnia, Azhiza, Shanti. 2007. Pengaruh Lama Pemberian Formula Ekstrak Buah Labu Sia (Sechium Edule) Terhadap Penurunan Kadar Kolesterol Total Darah Trigliserida Tikus Putih Jantan (Rattus norvegicus).Jurnal Bahan Alam Indonesia. Jakarta. Hal.829
Published
2021-07-22
How to Cite
Lanipi, R., Hardia, L., & Sarifuddin, N. (2021). UJI EFEKTIVITAS ANTIHIPERKOLESTEROLEMIA EKSTRAK ETANOL DAUN KATUK (SAUROPUS ADROGYNUS (L) MERR) TERHADAP TIKUS PUTIH JANTAN (RATTUS NORVEGICUS). JURNAL ETNOFARMASI, 1(1), 17-34. Retrieved from https://unimuda.e-journal.id/jurnalfarmasiunimuda/article/view/1577

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.