Analisis Kemampuan Kolaborasi Siswa Kelas IV SD Negeri Banyudono dalam Proyek Profil Pancasila Festival Permainan Tradisional

  • Julaita Putri Haryanti Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muria Kudus
  • F. Shoufika Hilyana Universitas Muria Kudus
  • Moh. Syaffruddin Kuryanto Universitas Muria Kudus
Keywords: Kemampuan Kolaborasi; Profil Pelajar Pancasila; Proyek Permainan Tradisional

Abstract

Inti permasalahan yang mendasari penelitian ini yaitu kemampuan kolaborasi siswa kelas IV SD Negeri Banyudono yang dinyatakan rendah dalam implementasi proyek profil Pancasila. Adapun tujuan penelitian ini guna mendeskripsikan kemampuan kolaborasi siswa dalam proyek profil Pancasila dengan kegiatan festival permainan tradisional. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif yang dilaksanakan di SD Negeri Banyudono, Rembang. Populasi dan sampel yang digunakan yaitu seluruh siswa kelas IV sejumlah 25 siswa. Teknik pengumpulan data yang diterapkan berupa angket dan lembar observasi, kedua instrumen penelitian tersebut telah dinyatakan valid serta reliabel melalui proses uji coba instrumen dan validasi ahli. Data penelitian yang diperoleh dianalisis menggunakan metode statistik deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian, didapati rata-rata dari keseluruhan indikator kemampuan kolaborasi sebesar 73,07% berkategori sedang, dengan rincian rata-rata pada tiap indikatornya ialah: indikator berkomunikasi sebesar 72,80% berkategori sedang, indikator berpendapat sebesar 68,40% berkategori sedang, indikator bekerja dengan produktif sebesar 70,80% berkategori sedang, indikator berkompromi sebesar 73,40% berkategori sedang, indikator mengelola proyek dengan baik sebesar 75,20% berkategori sedang, dan indikator bertanggung jawab sebesar 77,80% berkategori sedang. Dapat disimpulkan bahwa kemampuan kolaborasi siswa kelas IV masih berada dalam kategori sedang, sehingga perlu dilaksanakan pembaruan terhadap pola interaksi antar siswa dalam sistem pembelajaran proyek profil Pancasila.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Afrianti, N. (2015). Profil Kecerdasan Sosial Siswa di Kota Bandung sebagai Studi Awal Penyelenggaraan Layanan Bimbingan Konseling. Jurnal Ilmiah Psikologi Terapan, 40-59.

Ana, Sunarsih, & Rohaeni, N. (2013). Pengembangan Tugas Akhir melalui Project Based Learning Model untuk Meningkatkan Generic Green Skills Siswa. Jurnal Pendidikan Teknologi dan Kejuruan, 219-226.

Dewi, R. M., & Mailasari, D. U. (2020). Pengembangan Keterampilan Kolaborasi pada Anak Usia Dini melalui Permainan Tradisional. ThufuLA: Jurnal Inovasi Pendidikan Guru Raudhatul Athfal, 221-235.

Nurmala, R. S., & Priantari, I. (2017). Meningkatkan Keterampilan Komunikasi Dan Hasil Belajar Kognitif Melalui Penerapan Discovery Learning Improving Communication Skills And Cognitive Study Result Through Discovery Learning. Bioma: Jurnal Biologi dan Pembelajaran Biologi, 2(1).

Hardianti. (2021). Analisis Keterampilan Kolaborasi Peserta Didik pada Mata Pelajaran Fisika di SMK Negeri 1 Bantaeng. Makasar: Digital Library Unismuh.

Hilyana, F. S. (2017). Pengembangan Media Pembelajaran LKS untuk Meningkatkan Kompetensi Bekerja Sama dan Memecahkan Masalah Siswa. Pancasakti Science Education Journal, 11-21.

Kemendikbudristek. (2022). Panduan Pengembangan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Jakarta: Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan .

Kuryanto, M. S., & Pratiwi, I. A. (2018). Hubungan Permainan Tradisional Betengan terhadap Gerak Lokomotor Siswa. Jurnal Prakarsa Paedagogia, 133-138.

Nurhayati, D. I., Yulianti, D., & Mindyarto, B. N. (2019). Bahan Ajar Berbasis Problem Based Learning pada Materi Gerak Lurus untuk Meningkatkan Kemampuan Komunikasi dan Kolaborasi Siswa. Unnes Physics Educational Journal, 209-218.

Rahayuningsih, F. (2021). Internalisasi Filosofi Pendidikan Ki Hajar Dewantara dalam Mewujudkan Profil Pelajar Pancasila. Social: Jurnal Inovasi Pendidikan IPS, 177-187.

Rahmawati, A., Fadiawati, N., & Diawati, C. (2019). Analisis Kemampuan Berkolaborasi Siswa SMA pada Pembelajaran Berbasis Proyek Daur Ulang Minyak Jelantah. JPPK: FKIP Unila, 1-15.

Redhana, I. W. (2019). Mengembangkan Keterampilan Abad ke-21 dalam Pembelajaran Kimia. Jurnal Inovasi Pendidikan Kimia, 2239-2253.

Samani, M., & Hariyanto. (2020). Konsep dan Model Pendidikan Karakter. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Sudijono, A. (2018). Pengantar Statistik Pendidikan. Depok: PT RajaGrafindo Persada.

Sugiyono. (2021). Statistik Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Syifa, U. Z., Ardianti, S. D., & Masfuah, S. (2022). Analisis Nilai Karakter Tanggung Jawab Anak dalam Pembelajaran Daring. Jurnal Educatio FKIP UNMA, 568-577.

Widodo, S., & Wardani, R. K. (2020). Mengajarkan Keterampilan Abad 21 4C (Communication, Collaboration, Critical Thingking and Problem Solving, Creativity and Inovation) di Sekolah Dasar. MODELING: Jurnal Program Studi PGMI, 185-197.

Widyastuti, T. (2017). Pengaruh Komunikasi Asertif terhadap Pengelolaan Konflik. Widya Cipta: Jurnal Sekretari dan Manajemen, 1-7.

Yulianti, & Dewi, D. A. (2021). Penanaman Nilai Toleransi dan Keberagaman Suku Bangsa Siswa Sekolah Dasar melalui Pendidikan Kewarganegaraan. Edukasi Tematik: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 60-70.

Zubaidah, S. (2018). Mengenal 4C: Learning and Innovation Skills untuk Menghadapi Era Revolusi Industri 4.0. Seminar 2nd Science Education National Conference. Madura: Universitas Trunojoyo Madura.

Published
2024-01-30