ANALISIS KESULITAN PESERTA DIDIK DALAM MENYELESAIKAN SOAL LUAS PERMUKAAN PADA MATERI BANGUN RUANG SISI DATAR KELAS IX DI SMP NEGERI 4 KOTA SORONG
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesulitan peserta didik dalam menyelesaikan soal luas permukaan pada materi bangun ruang sisi datar di SMP Negeri 4 Kota Sorong. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan yaitu data primr dan data sekunder. Teknik pengumpulan data tes data wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, hasil penelitian data. Hasil penelitian ini ditinjau dari beberapa indikator. Indikator kesulitan siswa menyelesaikan soal yaitu kesulitan konsep, kesulitan prinsip, dan kesulitan skill. Kesulitan menyelesa ikan soal diperolah dari beberapa tingkatan yaitu, tingkat tinggi, tingkat sedang, dan tingkat rendah. Hasil penelitian menunjukan bahwa 1) subjek kemampuan tinggi menguasai konsep prinsip, dan skill, 2) subjek kemampuan sedang hanya mampu menguasai prinsip dan skill, 3) subjek kemampuan rendah tidak menguasai konsep, prinsip, dan skill.