Pelatihan Pembuatan Buku Ajar Strategi Pembelajaran Pendidikan Jasmani Melalui Olahraga Permainan Kecil

  • Hayudi Hayudi Universitas pendidikan muhammadiyah sorong
  • Roni Andri Pramita Universitas pendidikan muhammadiyah sorong
Keywords: : buku ajar, strategi pembelajaran, pendidikan jasmani, olahraga permainan kecil

Abstract

Tujuan kegiatan ini adalah mengembangkan buku ajar strategi pembelajaran Pendidikan jasmani yang sesuai dengan peserta didik, dan sesuai dengan tujuan pembelajaran pendidikan jasmani, kegiatan ini membahas tentang pengembangan buku ajar strategi pembelajaran penjas melalui olahraga permainan kecil. kegiatan yang dilakukan ini menggunakan metode pengembangan (R&D). Pengembangan buku ajar menggunakan model 4D dari Thiagarajan (1947) yang model pengembangan ini terdiri atas empat tahap pengembangan yaitu define, design, develop, dan dessiminate atau diadaptasi menjadi model 4-P, yaitu Pendefinisian, Perancangan, Pengembangan dan Penyebaran. Kegiatan ini dapat memberikan kontribusi terhadap kualitas belajar mahasiswa dan praktek mengajar yang dilakukan mahasiswa saat turun ke sekolah. Buku ajar tersebut dirancang dan dikembangkan melalui olahraga permainan kecil, buku ajar ini telah melalui tahap validasi dari beberapa ahli yang telah ditentukan dan telah dilakukan uji coba terbatas. Hasil dari kegiatan menunjukkan pengembangan buku ajar strategi pembelajaran Pendidikan jasmani melalui olahraga permianan kecil yang meliputi tahap defenisi dengan hasil dalam bentuk pemetaan pembelajaran dan kebutuhan mahaisswa.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-07-31