Pelatihan dan Pendampingan Pengisian SISPENA Pada Sekolah Muhammadiyah Kabupaten Sorong

  • Sahidi Sahidi Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Sirojuddin Sirojuddin Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Jusmin Jusmin Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Abstract

SISPENA adalah sistem informasi penilaian akreditasi berbasis web, aplikasi sispena bisa diakses dari mana saja, kapan saja dengan syarat pengguna terhubung dengan internet. Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan nilai akreditasi sekolah pada lingkungan Muhammadiyah di kabupaten sorong. Adapun subjek pengabdian ini adalah seluruh sekolah Muhammadiyah di wilayah kabupaten Sorong baik itu jenjang SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MA/SMK. Pengabdian ini telah dilaksanakan pada 24-25 November 2022 di Gedung Dakwah Kabupaten Sorong dengan peserta adalah seluruh operator Sekolah  dan didampingi oleh kepala sekolah. Peserta yang mengikuti kegiatan ini adalah sebanyak 28 Peserta yang terdiri dari operator sekolah dan Kepala Sekolah. Pelaksanaan ini menggunakan metode simulasi praktik dengan pengisian data akreditasi melalui aplikasi SISPENA. Hasil dari pengabdian yaitu operator sekolah dapat memahami mekanisme pengisian data akreditasi melalui SISPENA dengan baik, dan menyiapkan indicator pemenuhan mutlak dan dokumen berupa data mutu lulusan, data proses pembelajaran, data mutu guru data menejerial sekolah dan data sarana dan prasarana untuk memenuhi unsur penilaian yang ada pada sistem Akreditasi Nasional. Peserta sangat antusias yang awalnya masih banyak di antara operator sekolah belum begitu memahami cara pengisian data Akreditasi dan penilaian Akreditasi pada aplikasi SISPENA serta proses akreditasi tahun 2022 yaitu menggunakan IASP

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-01-23