Hubungan antara Perhatian Orang Tua dan Fasilitas Belajar dengan Prestasi Belajar Kimia Siswa Kelas II SMK Negeri 3 Kota Sorong Papua Barat

  • Umar Singgih SMK N 3 kota Sorong
Keywords: Perhatian Orang Tua Dan Fasilitas Belajar, Kimia, SMK Negeri 3 Kota Sorong Papua Barat.

Abstract

: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan antara variabel perhatian orang tua (X1) dan fasilitas belajar (X2) terhadap prestasi belajar siswa (Y). Penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif dan expost facto. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas II SMK Negeri 3  Kota Sorong Papua Barat, yang terdiri dari 15 kelas dengan jumlah siswanya sebanyak 430 orang. Sampel penelitian diambil dengan cara random sampling yaitu diambil dua  kelas dengan jumlah siswa sebanyak 70 orang. Metode pengambilan data adalah angket untuk mendapatkan data tentang perhatian orang tua dan fasilitas belajar, dan dokumentasi untuk data prestasi belajar. Teknik analisis data menggunakan persamaan analisis regresi dua variabel bebas. Hasil analisis diperoleh persamaan regresi ganda , dan diperoleh koefisien determinansi sebesar 0,163 atau 16,3%. Hal ini berarti kontribusi variabel perhatian orang tua dan fasilitas belajar secara bersama-sama terhadap prestasi belajar siswa SMK Negeri 3 Kota Sorong Papua Barat sebesar 16,3%, melalui persamaan regresi tersebut. Selanjutnya diuji signifikansinya dengan menggunakan uji F. Ternyata FHitung sebesar 6,505 lebih besar dari FTabel dengan dk = 67  dan taraf signifikan 5% sebesar 3,140. Ini berarti bahwa model regresi ganda yang diperoleh dapat dipakai untuk mempredisikan prestasi belajar.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2016-01-15