Peningkatan Prestasi Belajar Mata Pelajaran PPKN Melalui Model Pembelajaran Student Teams Achievement Division (Stad) pada Siswa Kelas Viii Smp Labschool Pulau Arar Kabupaten Sorong

  • Roni Andri Pramita Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
Keywords: Prestasi belajar siswa, model pembelajaran STAD

Abstract

: Dalam pelaksanaan proses pembelajaran guru memilih dan menggunakan strategi, model dan media pembelajaran salah satunya yaitu dengan model pembelajaran STAD. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan prestasi belajar PPKn. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Lab School Pulau Arar yang berjumlah 20 siswa. Bentuk penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah melalui teknik tes dan teknik non tes. Teknik non tes yang digunakan adalah pengamatan, angket, dan dokumentasi. Prosedur penelitian meliputi tahap: membuat rencana penelitian, merencanakan tindakan, pengamatan, dan merefleksikan. Proses penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan prestasi belajar siswa. Adapun peningkatan hasil pembelajaran dapat dilihat dari perolehan nilai siswa dalam prestasi belajar siswa dari siklus I dan Siklus II. Pada siklus I prosentase ketuntasan hasil belajar siswa dalam pelajaran PPKn sebesar 40% atau 8 siswa dan pada siklus II sebesar 90% atau 18 siswa. Hal ini membuktikan bahwa dengan penerapan model pembelajaran STAD dapat meningkatkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran pendidikan pancasila dan Kewarganegaraan.  

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-01-15