Efektifitas Penerapan Metode Diskusi-Simulasi Berbantuan Media Animasi Terhadap Keterampilan Mengajar Mahasiswa Program Studi Pendidikan IPA Mata Kuliah Strategi Belajar Mengajar
Abstract
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh penerapan pembelajaran diskusi-simulasi berbantuan media animasi terhadap keterampilan mengajar mahasiswa program studi pendidikan IPA pada perkuliahan strategi belajar mengajar (SBM) IPA. Penelitian ini dilakukan terhadap mahasiswa program studi pendidikan IPA semester VI yang mengikuti perkuliahan strategi belajar mengajar (SBM). Instrumen pengambilan data berupa lembar observasi pengamatan yang berisi indikator-indikator keterampilan dasar mengajar. Data yang diperoleh dianalisis dengan uji t berpasangan (paired-t test sample) dan uji korelasi menggunakan SPSS 21. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa rata-rata keterampilan mengajar mahasiswa pada awal pembelajaran SBM adalah 68,27 setelah tiga kali perlakukan nilai rata-rata keterampilan mengajar mahasiswa meningkat menjadi 77,54. Ujian mata kulaih SBM di akhir semester menunjukkan bahwa penerapan metode diskusi-simulasi berpengaruh terhadap keterampilan mengajar mahasiswa program studi pendidikan IPA yang dibuktikan dengan nilai uji t dimana nilai signifikansi sebesar 0,000 dan nilai korelasi 0,448. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa metode diskusi-simulasi efektif terhadap keterampilan mengajar mahasiswa program studi pendidikan IPA dalam pembelajaran strategi belajar mengajar.
Downloads
Copyright (c) 2020 febrian andi hidayat
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).