Studi Kasus dan Analisis Praktik Dalam Pengajaran Gambar Anatomi di Perguruan Tinggi

  • Muhammad Firdaus Benyamin Universitas Widyatama
  • Budiman Budiman Fakultas Desain Komunikasi Visual, Universitas Widyatama
  • Fajar Persada Supandi Fakultas Desain Komunikasi Visual, Universitas Widyatama
Keywords: gambar anatomi, metode pembelajaran, desain grafis, menggambar

Abstract

Penelitian ini mendalami studi kasus praktik pengajaran gambar anatomi di lingkungan perguruan tinggi, terfokus pada peningkatan pemahaman dan keterampilan mahasiswa. Di Universitas Widyatama, pembelajaran langsung menjadi pendekatan inti dalam mata kuliah gambar anatomi di program studi desain grafis. Namun, tantangan seperti adaptasi awal, fluktuasi motivasi belajar, konsistensi latihan, dan kelanjutan pembelajaran di luar ruang kelas menjadi hambatan yang dihadapi mahasiswa. Untuk menangani permasalahan ini, solusi alternatif diperlukan, mencakup tahapan adaptasi serta faktor pendukung seperti motivasi personal, disiplin diri, dukungan pengajar, kolaborasi antar-mahasiswa, dan optimalisasi sumber pembelajaran daring. Tujuan penelitian ini adalah memberikan wawasan mendalam tentang proses pengajaran yang efektif dan memberikan rekomendasi yang berbasis bukti untuk meningkatkan pengalaman pembelajaran mahasiswa di mata kuliah gambar anatomi.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-07-13