Problematika Pembelajaran Matematika Kelas VIII ditinjau dari Minat Belajar Siswa

  • Suhartini Sumadi

Abstract

tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menganalisis problematika matematika siswa kelas VIII berdasarkan minat belajar. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, yaitu penelitian yang data datanya adalah berupa kata kata, gambar gambar dan bukan angka angka, jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Subjek dari penelitian ini adalah siswa dan guru mata pelajaran matematika kelas VIII Mts Terpadu Ar Roihan Lawang.Instrumen yang dipakai dalam penelitian ini adalah observasi, angket dan wawancara. Teknik pengumpulan data perlu dilakukan dengan tujuan agar mendapatkan data data yang valid dalam penelitian. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan  peneliti langsung terjun ke lapangan.Langkah-langkah yang dilakukan untuk menganalisis data yaitu menyusun data secara sistematis dan menjabarkannya, memilih dan memilah data yang penting, serta membuat kesimpulan. Simpulan dari penelitian ini adalah terdapat beberapa faktor yang menyebabkan kurangnya minat belajar siswa terhadap pembelajaran matematika, yaitu kesulitan belajar oleh siswa sehingga mengakibatkan kurangnya minat siswa dalam menjawab soal-soal yang diberikan guru; serta metode yang digunakan dalam pembelajaran sebagai penunjang proses belajar siswa.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-11-02