PEMANFAATAN MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG (DIRECT INSTRUCTION) MENGGUNAKAN MIKROSKOP UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENGAMATI OBYEK DENGAN MIKROSKOP BAGI SISWA VII A DI SMP MUH. AL-AMIN KOTA SORONG TAHUN 2019

  • Andar Herawati SMP Muh. Al-Amin Kota Sorong
Keywords: mengamati, mikroskop, obyek, pembelajaran.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan prestasi belajar bagi Siswa VII A di SMP Muh. Al - Amin Kota Sorong melalui pemanfaatan model pembelajaran langsung menggunakan mikroskop pada materi mengamati obyek menggunakan mikroskop. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) yang dilakukan secara kolaboratif antara peneliti dengan guru. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing siklus terdiri dari empat komponen yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dokumentasi dan tes. Analisis data dilakukan dalam 3 tahap yaitu reduksi, penyajian data serta menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (a) pemanfaatan model pembelajaran langsung menggunakan mikroskop dapat meningkatkan partisipasi belajar siswa. Peningkatan prestasi belajar dapat dilihat melalui aspek mendengarkan penjelasan pada siklus I sebesar 36% meningkat menjadi sebesar 76% pada siklus II. Partisipasi dalam mencatat penjelasan siklus 1 sebesar 58% meningkat menjadi sebesar 91% pada siklus II. Partisipasi dalam memperhatikan pembelajaran siklus I sebesar 45% meningkat menjadi sebesar 82.% pada siklus II. Partisipasi dalam bertanya siklus I sebesar 30% meningkat menjadi sebesar 61% pada siklus II. Partisipasi dalam menjawab pertanyaan siklus I sebesar 35% meningkat menjadi sebesar 88% pada siklus II. Partisipasi dalam mengeluarkan pendapat siklus I sebesar 52% meningkat menjadi sebesar 91% pada siklus II. Partisipasi dalam menghargai pendapat teman siklus I sebesar 70% meningkat menjadi sebesar 97% pada siklus II. Partisipasi dalam menjelaskan kembali siklus I sebesar 24% meningkat menjadi sebesar 61.% pada siklus II. (b) Pemanfaatan model pembelajaran langsung menggunakan mikroskop dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam mengamati obyek dengan mikroskop. Rata-rata hasil belajar siswa pada siklus I sebesar 58,70 meningkat menjadi 70,12 pada siklus II.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-07-15