PEMBELAJARAN DARING SELAMA COVID-19 DI UNIVERSITAS PENDIDIKAN MUHAMMADIYAH SORONG

  • Jusmin Jusmin Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Roni Andri Pramita Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Mukhlas Triyono Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
  • Budi Santoso Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong
Keywords: Pembelajaran Covid, Google Classroom, Zoom Meeting

Abstract

Tujuan dari artikel ini adalah mendeskripsikan pembelajaran daring yang diberlakukan  selama covid 19 di Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian deskriptif kualitatif yang mendiksripsikan pembelajaran Online di Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa proses pembelajaran yang dilakukan selama covid 19 adalah proses pembelajaran online dengan bentuk pembelajaran online selama pandemi covid 19 adalah penggunaan aplikasi aplikasi zoom, google classroom dan whatsapp group. Kendala yang dihadapi dalam proses pembelajaran online adalah a) Aplikasi yang digunakan.Untuk aplikasi whatsaap grup dan google classroom bisa dikatakan efektif karena informasi perkuliahan terdistribusi secara cepat. Untuk aplikasi zoom, menjadi kendala bagi mahasiswa, terkadang materi tidak tersampaikan; b) Jaringan internet yang tidak stabil; c) Ilmu yang diberikan belum tersampaikan secara baik. Penggunak platform tersebut terhadap pembelajaran darinf di Univesitas Pendididkan Muhammadiyah Sorong pada program studi ilmu pemerintahan efektif dengan menggunakan aplikasi Google Classroom dan Zoom. Adapun kendala yang dialami terdapat pada mahasiswa yaitu masalah koneksi internet dan kuota mahasiswa

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-02-07